Safari Ramadahan 1446 H dan Bantuan Sembako serta Bantuan BPJS Kesehatan untuk Masyarakat di Teluk Pakedai

Kamis, 20 Maret 2025 | Kubu Raya

Safari Ramadahan 1446 H dan Bantuan Sembako serta Bantuan BPJS Kesehatan untuk Masyarakat digelar oleh Pemerintah Kabupaten Kubu Raya di Kecamatan Teluk Pakedai pada Kamis, (20/3/2025).

Wakil Bupati Kubu Raya Sukiryanto hadir dalam kegiatan tersebut, ia mengatakan bahwa Safari Ramadhan ini menjadi momentum dalam bersilaturahmi dan penjelasan mendalam mengenai program-program serta tujuan dari Pemerintah Kabupaten Kubu Raya.

“Saya sudah memberikan penjelasan bahwa apasih program kami apasih yang menjadi tujuan kami sehingga silaturahmi ini terjalin di bulan yang penuh berkah ini”, ujarnya.

Sukiryanto berharap kedepan visi dan misinya bisa didukung, begitu juga dengan adanya Operasi Pasar untuk perbandingan ketika ada kenaikan harga yang signifikan, jelasnya. Ia menambahkan bahwa untuk Kabupaten Kubu Raya dalam stok dan keseluruhan bahan baku pangan sangatlah aman hingga beberapa waktu kedepan.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Ketua TP PKK Kubu Raya, Ketua GOW Kubu Raya, Kepala OPD Kabupaten Kubu Raya, Camat Teluk Pakedai, Forkopimcam, dan tamu undangan lainnya. (Tim Liputan IKP)